foto AP II 

indopostrust.id – Komisi V DPR melakukan Kunjungan Kerja ke Bandara Soekarno-Hatta dalam rangka peninjauan kesiapan infrastruktur dan transportasi pada penyelenggaraan mudik lebaran di Provinsi Banten, Jumat, 5 April 2024.

Turut hadir dalam kunker tersebut antara lain Ketua Komisi V DPR Lasarus, Dirjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Maria Kristi, Direktur Teknik PT Angkasa Pura Indonesia M. Suriawan Wakan, Direktur Utama PT Angkasa Pura II Agus Wialdi, serta BMKG, perwakilan maskapai dan stakeholder lainnya. 

Di dalam rapat saat kunker tersebut, Direktur Teknik PT Angkasa Pura Indonesia M. Suriawan Wakan mengatakan seluruh fasilitas operasional dan pelayanan dipastikan dalam kondisi baik dalam periode angkutan lebaran 2024. 

“Kami memastikan seluruh fasilitas termasuk di sisi udara baik dan bersih. Kami juga telah mempersiapkan antisipasi untuk keadaan yang tidak diinginkan,” ujar Suriawan Wakan. 

Sementara itu Direktur Utama AP II Agus Wialdi menyampaikan bahwa arus mudik sudah berlangsung sejak 3 April, dan diperkirakan puncak arus mudik pada Sabtu, 6 April 2024. 

“Puncak arus mudik diperkirakan 6 April atau H-4, dengan jumlah penumpang di 20 bandara diperkirakan mencapai 317.835 penumpang,” ujar Agus Wialdi.

Khusus di Bandara Soekarno-Hatta yang merupakan bandara terbesar di Indonesia, jumlah penumpang pada puncak arus mudik diproyeksikan mencapai 188.795 penumpang.

“AP II telah menyiapkan rencana operasi untuk memastikan kelancaran pelayanan dan operasional bandara di tengah tingginya lalu lintas penerbangan termasuk pada puncak arus mudik besok,” ujar Agus Wialdi.